Jumat, 03 Agustus 2012

Tips Aman Melewati Imigrasi Bandara

Ini berdasarkan pengalaman saya, dengan teori "asal" tapi terbukti saya tidak pernah ditanya lama-lama sama Petugas Imigrasi di luar negeri, apalagi digeret masuk ruangan untuk diinterogasi (jangan sampai!), seperti kejadian 2 temanku yang diinterogasi selama stengah jam di Changi Airport

Meski sering kita jalan2 untuk backpackeran (penghalusan kata dari Low Budget), bukan berarti penampilan kita lusuh, "terlalu" apa adanya, rontok, dll. Malah sebaliknya, menggunakan kostum yang sopan dan rapi. Nah, tips dari saya yang sering saya lakukan ketika hendak melewati Petugas Imigrasi :

1. Jangan membawa benda-benda yang dilarang masuk di kabin pesawat, misalnya benda berbau tajam, bahan liquid melebihi batas tertentu, obat-obatan terlarang. Ini sudah pasti ditahan!
2. 10 meter sebelum masuk antrian, leher saya akan memanjang mencari Petugas mana yang auranya 'baik' dan muka juteknya masih bisa ditoleransi
3. Lepaskan semua aksesoris di badan (sementara) yang berpotensi membunyikan metal detektor, termasuk uang koin dalam kantong
4. Tanggalkan topi, syal, jaket yang tebal dan sejenisnya yang "menggangu pemandangan" mereka
5. Pasang tampang percaya diri, sedikit senyum dan usahakan tampak sehat meski dalam keadaan kurang sehat
6. Persiapkan jawaban yang memuji negara mereka tetapi jawaban singkat saja. Contohnya ketika saya ditanya tujuan masuk ke Hongkong. "I come to see Giant Buddha and Disneyland". Petugasnya pun membalas "Welcome to Hongkong" #dengan senyum pula :)

2 komentar:

  1. saya ada rencana juga kunjungan ke macau dan... cuma sekedar maen dari cerita temen imigrasi hongkong rada rempong apalagi paspor saya masih b elum ada stempel sama sekali... apa semenakutkan itu pihak migrasinya?

    BalasHapus
    Balasan
    1. Saya 2x dari korea ke hongkongdi tapi apes, di tolak imigrasi hongkong terus,dengan alasan tidak ada, saya harus bagaimana yah suapaya bisa masuk hk,

      Hapus